JAKARTA, tivibali.com- Ketua MPR sekaligus Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo mendukung langkah Dyanda Promosindo yang akan kembali menyelenggarakan Indonesia International Motor Show (IIMS). Pada tahun 2023 ini, akan diselenggarakan pada 16-26 Februari 2023 di JIExpo Kemayoran, Jakarta. Mengusung tagline BOOST “Bringing Opportunity for Otomotive Society Together”, IIMS 2023 mengajak pelaku industri otomotif untuk terus berinovasi dan berkontribusi dalam pertumbuhan industri otomotif di Indonesia.
“IIMS 2023 juga diharapkan menjadi peluang besar bagi seluruh insan otomotif untuk memanifestasikan ide kreatif yang bersanding dengan bisnisnya. Event IIMS 2023 juga harus dimanfaatkan untuk mempromosikan percepatan migrasi kendaraan dari berbahan bakar minyak ke bermotor listrik. Terlebih pemerintah akan memberikan pemotongan pajak penambahan nilai (PPN) mobil listrik 1 persen. Sementara untuk motor listrik subsidinya bisa mencapai Rp 7 juta, sehingga bisa mendorong market share kendaraan listrik di Indonesia bisa mencapai 10 persen,” ujar Bamsoet dalam konferensi pers persiapan penyelenggaraan IIMS 2023, di Jakarta, Kamis (2/2/2023).
Turut hadir antara lain, Presiden Direktur Dyandra Promosindo Daswar Marpaung, Presiden Direktur PT Astra Digital Mobil Naga Sujady, Wakil Direktur Utama PT Bank Danamon Indonesia Hafid Hadeli, Executive Officer Country Head of Indonesia MUFG Bank Kazushige Nakajima, Direktur Utama PT Adira Dinamika Multi Finance Dewa Made Susila, VP Corporate Communication PT Pertamina Fadjar Djoko Santoso, dan Marketing Director JIExpo Ralph Scheunemann.
Ketua DPR RI ke-20 dan mantan Ketua Komisi III DPR RI bidang Hukum, HAM, dan Keamanan ini menjelaskan, Dyandra Promosindo telah sukses menyelenggarakan IIMS Hybrid 2022 pada 31 Maret – 10 April 2022 di JIExpo Kemayoran, Jakarta. Faktual value transaksi pada IIMS Hybrid 2022 mencapai lebih dari Rp 3 triliun dengan total 9,634 unit.
“Hasil penjualan unit pada IIMS Hybrid 2022 meningkat sebesar 108,35 persen dari penjualan tahun 2021, hal ini selaras dengan nilai transaksi yang didapatkan juga meningkat tajam sebesar 70,08 persen dibanding tahun 2021. Hasil ini memberikan sinyal positif terhadap kebangkitan industri otomotif Indonesia,” jelas Bamsoet.
Wakil Ketua Umum FKPPI dan Kepala Badan Hubungan Penegakan Hukum, Pertahanan dan Keamanan KADIN Indonesia ini menerangkan, selain menghasilkan keuntungan finansial dan menggerakan roda perekonomian, penyelenggaraan IIMS 2023 nantinya juga harus menjadi ajang silaturahmi bagi seluruh ekosistem otomotif tanah air. Mulai dari asosiasi, komunitas dari segala lapisan.
“Pada penyelenggaraan IIMS 2022 lalu, tercatat antusiasme pecinta otomotif mencapai 378,227 pengunjung offline. Sedangkan melalui virtual atau online IIMS Hybrid 2022, terhitung total 710,788 halaman dilihat pada website www.indonesianmotorshow.com. Seiring dengan telah meredanya pandemi Covid-19, diharapkan pada IIMS 2023 nanti jumlah pengunjung offline akan meningkat, sehingga bisa menggerakan roda perekonomian secara maksimal sebagai bagian dalam pemulihan ekonomi nasional,” pungkas Bamsoet. (mtb)