DENPASAR, tivibali.com- Pemilu 2024 sudah dekat Partai Solidaritas Indonesia PSI benar-benar menikmati suasana kampanye di Bali, sembari menunggu Ketum PSI Kaesang Pangarep, simpatisan dan kader PSI di manjakan dengan alunan musik dari DJ Mahendra.(5/2/2024).
Bertempat di GOR Ngurah Rai Denpasar Kehadiran Kaesang memberi sentuhan energi positif bagi kader dan simpatisan untuk semakin memantapkan langkahnya mengantarkan Partai berlambang bunga mawar ini menjadi partai pemenang yang di cintai rakyat.
Pada kampanye kali ini Kaesang menargetkan PSI menang di Bali, selain itu Ketum PSI juga mendukung penuh calon presiden nomer 2 Prabowo Gibran menang 1 putaran.
Saat kampanye dengan menggunakan alat peraga Ketum PSI Kaesang mengajak seluruh pendukung, simpatisan dan masyarakat Bali untuk mencoblos capres nomer urut 2, dan caleg dari PSI atau lambang Partai PSI pada 14 februari 2024 mendatang.
Sejalan dengan itu, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Bali I Nengah Adi Susanto optimis PSI akan meraih target perolehan suara sebesar 6-7%, selain itu dirinya meyakini bahwa PSI Bali bakal mengantarkan calegnya meraih 1 kursi di DPR RI dan meraih 5 kursi di DPRD Provinsi Bali.
“Kita juga fokus mendukung pemerintahan yang bersih, melalui jalur memperjuangkan Undang-Undang Perampasan aset bagi pelaku korupsi,” tandasnya. (aw)